Laman

Senin, 07 Februari 2011

Rich Dad Poor Dad


Sebuah buku karangan Robert T Kiyosaki seorang penulis buku best seller di jajaran New York Times.. Membaca buku ini bukanlan suatu kesalahan bagi orang - orang yang ingin membacanya.. buku ini sangat awesome, penuh dengan kalimat - kalimat yang memotivasi .. dan banyak sekali kata- kata yang harus anda contoh dari beliau.. dan ini adalah beberapa kalimat yang terletak di dalam buku Rich Dad Poor Dad ini yang telah saya baca dan secara langsung kalimat itu menunjuk ke saya ..

"Jika Kamu Tidak Mau Belajar, kamu akan menghabiskan hidupmu dengan menyalahkan pekerjaan, upah yang rendah, atau bosmu karena masalahmu sendiri. Kamu akan menjalani hidup dengan harapan agar perubahan besar akan memecahkan semua masalah keuanganmu"

"Atau jika kamu macam orang yang tidak mempunyai keberanian, kamu hanya menyerah setiap kali hidup mempermainkan kamu. Jika kamu orang macam itu, sepanjang hidup kamu hanya akan mencari aman, melakukan hal-hal yang benar, menyelamatkan dirimu untuk suatu peristiwa yang tidak akan pernah terjadi. Maka kamu akan meninggal sebagai orangtua yang membosankan. Kamu akan mempunyai banyak teman yang sungguh-sungguh menyukai kamu karena kamu adalah pekerja keras yang baik."

"Tetapi yang sebenarnya adalah, kamu membiarkan kehidupan membuatmu tunduk, menyerah. Jauh dari lubuk hati kamu ngeri untuk mengambil resiko. Kamu sungguh ingin menang, tapi rasa takut akan kekalahan lebih besar daripada suka cita kemenangan. Jauh di dalam hati, kamu dan hanya kamu akan tahu bahwa kamu tidak berusaha untuk itu. Kamu memilih untuk bermain dengan aman."

"Orang miskin dan kelas menengah bekerja untuk uang" "Orang kaya mempunyai uang yang bekerja untuk mereka."

"Gairah tidak mengarahkan manusia, tapi rasa takutlah yang menggairahkan manusia."
"Kebanyakan orang bila diberi uang lebih banyak, utangnya pun akan semakin banyak."



Share/Bookmark

Tidak ada komentar:

Posting Komentar